5 Objek Wisata Favorit di Sarolangun Patut Dikunjungi - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

5 Objek Wisata Favorit di Sarolangun Patut Dikunjungi

Kamis, Oktober 04, 2018
 
Miskipun baru berusia 19 tahun, namun kemajuan pembangunan di Kabupetan Sarolangun ini patut di acungkan jempol. 

Kabupaten Sarolangun adalah salah satu kabupaten di provinsi Jambi, Indonesia. Luas wilayahnya 6.174 km². Kabupaten ini beribukota di Sarolangun. Sarolangun resmi berdiri pada tanggal 10 Oktober 1999 yang berdasarkan pada Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 54 Tahun 1999 tentang pembentukan kabupaten Sarolangun, kabupaten Tebo, kabupaten Muaro Jambi, dan kabupaten Tanjung Jabung Timur

Sebelumnya, kabupaten Sarolangun dan kabupaten Merangin tergabung dalam Kabupaten Sarolangun-Bangko, selanjutnya diperkuat dengan keputusan DPRD Provinsi Jambi Nomor 2/DPRD/99 tanggal 9 Juli 1999 tentang pemekaran Kabupaten di Provinsi Jambi.

Geografis

Secara geografis, Kabupaten Sarolangun terletak antara 01°53’39’’ sampai 02°46’02’’ Lintang Selatan dan antara 102°03´39’’ sampai 103°13´17’’ Bujur Timur dan merupakan dataran rendah dengan ketinggian antara 10 sampai dengan 1000 meter dari permukaan laut (dpl).

Batas Wilayah

Pembagian wilayah dan batas Kabupaten Sarolangun adalah sebagai berikut:

Luas Wilayah

Luas wilayah administratif Kabupaten Sarolangun meliputi 6.174 Km², terdiri dari dataran rendah 5.248 km2 (85%) dan dataran tinggi 926 km2 (15%). Secara administratif pada awal berdirinya kabupaten Sarolangun terdiri atas 6 kecamatan, 4 kelurahan dan 125 desa. sampai dengan tahun 2010 Kabupaten Sarolangun terdiri dari 10 kecamatan, 9 kelurahan, dan 134 desa dengan jumlah penduduk pada tahun 2010 sebanyak 246.245 jiwa dengan kepadatan penduduk 40 jiwa/km2, rata-rata pertumbuhan penduduk pertahun mencapai 3,32 persen.


Inilah 5 objek wisata Kabupaten Sarolangun yang perlu dikunjungi

Hai Sobat Dejaka, Mau tau objek wisata favorit di Sarolangun? Menurut Kadisbudparpora Sarolangun, Saifullah mengatakan, Kabupaten Sarolangun memiliki banyak potensi wisata, setidaknya ada 54 wisata di Sarolangun yang bisa dinikmati, mulai dari wisata budaya, agama hingga pesona alam.

Saifullah mengaku saat ini pemerintah secara bertahap akan mulai membangun infrastruktur jalan menuju lokasi wisata.

“Wisatawan itu maunya kan dari rumah sampai lokasi wisata jalannya bagus, tapi itu masalah infrastruktur jalan ini masih jadi hambatan untuk wisata di Sarolangun. Sebenarnya kita punya banyak lokasi wisata tak kalah dengan yang lain, tapi itu tempatnya jauh,” katanya, demikian dikutip dari laman Tribun Jambi.

Meski dalam perbaikan infrastruktur, Inilah rangkuman 5 dari 54 objek wisata favorit di Sarolangun yang lokasinya tak jauh dari pusat kota, yaitu;

Dam Jernih dan air terjun Talun Dua

Dam Jernih dan air terjun Talun Dua di Desa Jernih, Kecamatan Air Hitam, Sarolangun, jadi tujuan wisata warga Sarolangun untuk menghabiskan waktu liburan.

Lokasi wisata yang berjarak 35 km dari pusat ibukota Kabupaten ini jadi favorit saat ini.


Dam Jernih Sarolangun
Dam jernih di Sarolangun. (foto: Herupitra/TribunJambi)

Gua Colou Petak

Selain itu ada gua Colou Petak di Kecamatan Limun juga cukup favorit. Gua ini memiliki panjang 1,68 km. Sobat bisa menikmati pemandangan jejeran stalagtit yang memperindah gua.


Gua Colau Petak yang masih dikelola secara adat oleh warga setempat tersebut merupakan salah satu potensi wisata daerah itu yang mulai ramai dikunjungi wisatawan dari sejumlah daerah, utamanya pada akhir pekan. 

Wisata Goa Colau Petak, Sarolangun, Jambi
Wisata Goa Colau Petak, Sarolangun, Jambi. (Foto: Wahdi Septiawan/Antara)

Bukit Temukan

Tak jauh dari gua Colou Petak, ada Bukit Temukan yang juga punya pemandangan menawan dari ketinggian.

Camat Limun, Dahlan mengatakan saat liburan dua destinasi wisata di Limun ini banyak dikunjungi wisatawan lokal dan dari Kabupaten Sarolangun.

“Biasanya kalau libur ada ratusan yang datang, ” katanya, Senin (18/12/2017).

Destinasi di Limun ini terletak sekitar 70 km dari Kota Sarolangun. Dahlan mengatakan wisatawan yang ingin datang bisa menggunakan sepeda motor.

“Kalau jalan kering bisa pakai mobil, tapi kalau musim hujan seperti ini pakai motor,” terangnya.

Bukit Temukan
(Foto: pesonajambiofficial.blogspot.co.id)

Air terjun Telun Seluro

Di Kecamatan Batang Asai juga ada air terjun Telun Seluro yang menakjubkan. Namun saat ini masalah infrastruktur jalan masih menjadi kendala wisatawan untuk mengunjungi destinasi wisata di Sarolangun. Dari Sarolangun ke Kecamatan Batang Asai membutuhkan 4-6 jam perjalanan.

Setelah Sobat sampai di Desa Pondok Delapan, Sobat berjalan kaki melewati hutan belantara dan area persawahan warga setempat. Untuk menuju Air Terjun Talun Saluro ini dibutuhkan 1-2 jam berjalan kaki. Air terjun ini sangatlah alami dan masih terjaga, airnya yang bening membuat kita ingin berenang dan menikmatinya. Oh ya, jangan lupa membawa baju ganti.


Air Terjun Telun Seluro
Air terjun Telun Seluro (foto: Mangaloksa Hasibuan/mytraveeler.blogspot.co.id)

Tepian Cik Minah

Sementara untuk lokasi wisata di kota Sarolangun sendiri ada Tepian Cik Minah, tepatnya di tepi sungai Tembesi di depan rumah dinas Bupati. Pemkab Sarolangun saat ini sedang membangun dermaga di sana.

Tepian Cik Minah
Tepian Cik Minah (Foto: sadatsepi.blogspot.co.id)

Demikian Sobat, 5 objek wisata favorit di Sarolangun yang wajib dikunjungi untuk mengisi waktu liburan bersama keluarga atau kolega. Selanjutnya, temukan keunikannya. Have Fun

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS