Kodim Tenggarong Gelar Bhakti Sosial, Untuk Masyarakat Kurang Mampu - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Kodim Tenggarong Gelar Bhakti Sosial, Untuk Masyarakat Kurang Mampu

Senin, Agustus 06, 2018
Tenggarong(KALTIM).GP- Bertempat di Makodim 0906/Tenggarong (Tgr), Jalan KH.Ahmad Muksin Kel. Timbau, Kec. Tenggarong Kab. Kutai Kartanegara Kaltim telah berlangsung kegiatan Bhakti Sosial dalam rangka HUT RI Ke - 73 dan HUT TNI Ke - 73 Tahun 2018,     Minggu (5/8/2018).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Dandim 0906/Tgr Letkol Czi Bayu Kurniawan, S.E., M.Tr (Han) dan Kasdim Mayor Inf Mohammad Edy beserta para Danramil, Ketua Persit Kartika Candra Kirana Cab. XVII Dim 0906/Tgr Ibu Rizqi Sundah SH, beserta pengurus Persit Kartika Candra Kirana.

Kegiatan bhakti sosial ini meliputi pengobatan Massal  yang terdiri dari Sunatan Massal, dan Donor darah yang di selenggarakan oleh Kodim 0906/Tgr, adapun jumlah peserta yang ikut dalam kegitan Bhakti Sosial tersebut 333 orang terdiri dari 50 orang sunatan massal, 130 orang yang mengikuti pengobatan massal dan 153 orang yang mengikuti Donor Darah.

Dandim 0906 Tenggarong Letkol Czi Bayu Kurniawan, S.E., M.Tr(Han) menyampaikan  “Dengan adanya kegiatan Bhakti Sosial ini di harapkan dapat membantu Masyarakat yang tidak mampu dan membantu Masyarakat dalam pengobatan gratis, lebih baik berbuat walaupun kecil dari pada tidak sama sekali karena anemo masyarakat yang begitu tinggi dengan adanya Bhakti Sosial yang begitu berarti dan bermanfaat serta membantu Masyarakat yang ada di sekeliling kita, Serta meringankan beban Masyarakat Ekonomi menengah kebawah, kegiatan tersebut menunjukkan kemanunggalan TNI dengan Rakyat secara nyata dan membantu mengatasi kesulitan Rakyat.   

Penrem 091/Asn

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS