Dalam rangka melatih kedisiplinan generasi muda sejak dini, jajaran Kodim 0705/Magelang yang di wakili oleh Serka Wawan D, Babinsa Koramil 01/Magelang tengah laksanakan out bond senam pagi bersama siswa sekolah dasar (SD) yang berada di wilayah cakupan TMMD ke 102 Magelang Kota.
Tidak banyak hal yang di sampaikan selain (Peraturan Baris Berbaris) secara formal, Babinsa lebih cenderung ke olah raga dan bermain guna penanaman karakter untuk tetap berolahraga sehat tanpa Narkoba.
Serka Wawan menegaskan, tujuan kegiatan tersebut untuk mendidik para siswa mengenal Pelatihan dasar Baris Berbaris dengan baik, selanjutnya mereka diperkenalkan keceriaan anak serta kebahagiaan di usianya akan tidaklah mungkin apabila sudah terdampak zat aditif tersebut.
Pihak guru pembimbing pun selalu terbuka dengan memberi dukungan atas pelaksanaan. Kegiatan semacam ini memang penting dilakukan, karena nantinya Siswa-siswi
khususnya SD merupakan generasi dini masa depan serta untuk kedepannya.
Harapan guru meskipun program TMMD 102 ini sudah selesai, tidak ada salahnya dari pihak TNI dapat saling berbagi ilmu secara berjenjang tentang pencerahan wawasan kebangsaan dimana pengaruh bahaya Narkoba, pergaulan bebas, tawuran antar pelajar dan lain lain. Hal tersebut sesuai harapan kita bersama pihak Koramil dan sekolah.
Dengan turunnya Babinsa ke sekolah-sekolah, diharapkan mampu untuk menumbuhkan sikap disiplin baik di lingkungan sekolah maupun diluar sekolah, serta menjadi benteng masuknya pengaruh-pengaruh negatif yang akan merusak mental/moral para pelajar yang di ikuti oleh sekitar tuju puluh lima 75 orang Dewan Guru dan Murid.
Selain itu, para Dewan guru juga memberikan apresiasi dan penghargaan yang tinggi atas kegiatan dan perhatian unsur TNI terlebih dengan di adakanya TMMD 102 di wilayah kota Magelang ini terhadap dunia pendidikan, apalagi dihadapkan dengan perkembangan teknologi yang begitu pesat saat ini yang tentunya menjadi tanggung jawab kita bersama.
#GP-RED.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar