TMMD Bangun Jalan Tingkatkan Ekonomi Warga Kecamatan Bandongan - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

TMMD Bangun Jalan Tingkatkan Ekonomi Warga Kecamatan Bandongan

Rabu, Juli 18, 2018


Magelang(JATENG).GP- Program Tentara Manunggal Membangun Desa ke 102 yang dilakukan di Desa Gandusari, Kecamatan Bandongan, Kabupaten Magelang, mendapat respon positif dari warga setempat, Rabu (18/07).

Program TNI Manunggal Membangun Desa ke 102 (TMMD) yang digelar oleh Kodim 0705/ Magelang, mendapat sambutan baik dari warga maupun kepala desa Gandusari.

Salah satu warga Desa Gandusari mengucapkan terima kasih banyak kepada bapak-bapak TNI yang telah membangun jalan di desa kami ini. "Bapak-bapak TNI disini membangun jalan baru, dengan dibukanya jalan ini, kami tidak lagi kesulitan untuk membawa hasil pertanian,” kata Kirman (55 thn) saat warga Desa Gandusari saat bincang-bincang dengan Babinsa di sekitar lokasi kegiatan.

Sementara itu, Kepala Desa Gandusari Suharto (59 thn) mengucapkan syukur dengan adanya program TMMD secara tidak langsung telah meningkatkan ekonomi masyarakat.

“Masyarakat tidak lagi susah untuk mengeluarkan hasil pertaniannya karena selama ini beberapa warga yang miliki Sawah di bagian belakang terpaksa harus melansir untuk membawa pertanian. Dengan dibukanya jalan ini, maka masyarakat tidak kesulitan lagi membawa hasil Pertanian," pungkasnya. 

#GP-RED/PEN 17.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS