Langsa(ACEH).GP- Guna menambah minat para Pemuda dan Pemudi Kota Langsa dan Kabupaten Aceh Timur mengikuti seleksi masuk TNI AD, Kodim 0104/Aceh Timur melalui Staf Administrasi dan jajaran Koramil Kodim 0104/Atim melaksanakan pemasangan Spanduk Penerimaan Prajurit Secaba PK XXVI TNI AD TA 2018, di wilayah masing – masing, Selasa (17-07-2018).
Komandan Kodim 0104/Atim Letkol Inf Muhammad Iqbal Lubis melalui Batiminpers Serma Rizal mengatakan Pemasangan spanduk ini dilaksanakan dalam rangka menginformasikan kepada masyarakat bahwa pendaftaran untuk menjadi Prajurit TNI AD telah dibuka, Serta memberikan kesempatan kepada pemuda / pemudi yang berada di Kota Langsa dan Kabupaten Aceh Timur untuk menjadi Prajurit TNI AD.
Selain pemasangan spanduk juga telah disampaikan melalui sosialisasi oleh Para Babinsa jajaran Kodim 0104/Atim di sekolah - sekolah maupun di tempat ngumpulnya anak - anak muda, media online, website Kodim 0104/Atim dan video oleh tim Media Center Kodim 0104/Atim, sehingga para calon yang berada di pedalaman sekalipun dapat mengetahui waktu dan persyaratan untuk mengikuti atau peneriman prajurit TNI AD.
Untuk diketahui bahwa untuk mengikuti seleksi menjadi prajurit TNI melalui beberapa tahap seleksi namun demikian dalam tahap seleksi tersebut tidaklah dipungut biaya dari panitia maupun dari para Babinsa yang ada di wilayah Kodim 0104/Atim, Diharapkan dengan adanya kampanye penerimaan prajurit TNI ini dapat meningkatkan minat pemuda/pemudi Kota Langsa dan Kabupaten Aceh Timur untuk menjadi Prajurit TNI AD, tegas Serma Rizal.
#GP-RED/FRM
Tidak ada komentar:
Posting Komentar