Purwokerto(JATENG).GP- Personel Korem 071/Wk mengikuti pelatihan desain grafis di Institut Teknologi (IT) Telkom Purwokerto, Kamis (19/7/2018).
Sebanyak 30 personel Korem 071/Wk baik Makorem 071/Wk, Kodim jajaran Korem 071/Wk maupun Balak Aju Kodam IV/Diponegoro jajaran Korem 071/Wk mengikuti pelatihan dasar desain grafis.
Pelatihan desain grafis tersebut dilaksanakan sehari di IT Telkom Purwokerto yang diikuti para prajurit dan PNS perwakilan Makorem 071/Wk, Kodim dan Balak Aju Kodam IV/Dip.
"Pelatihan desain grafis ini bagi prajurit dan PNS Korem 071/Wk beserta jajaran, dalam rangka pembinaan personel khususnya penerangan, agar mereka dapat dan mampu menguasai teknologi informasi khususnya informasi publik," ungkap Lettu Inf Nur Kholis, Paur Penrem 071/Wk.
Dengan pelatihan ini, diharapkan para prajurit dan PNS dapat memberikan dukungan bidang teknologi informasi karena pada saat ini informasi kepada publik tentang TNI sangat dibutuhkan.
Agar TNI lebih dikenal dan dekat dengan masyarakat, melalui ide-ide kreatif baik berbentuk gambar, poster, pamflet ataupun lainnya yang menggambarkan kegiatan TNI kepada masyarakatnya.
"SDM perlu dibina secara terus menerus, mengingat masih sangat terbatasnya personel yang menguasai teknologi informasi. Karenanya, dengan kegiatan ini, kita dapat manfaatkan teknologi informasi melalui peningkatan sumber daya manusia yang profesional," terangnya.
#GP-RED.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar