Langsa(ACEH).GP- Sebanyak 200 Personil Kodim 0104/Aceh Timur dan PNS Kodim laksanakan Upacara Bendera rutin di Lapangan Upacara Makodim jalan Medan-Banda Aceh Gampong Paya Bujuk Seulemak Kecamatan Langsa Baro Kota Langsa, Senin (23/7/2018).
Upacara Bendera merupakan suatu bentuk kegiatan yang dilaksanakan Prajurit TNI-AD dalam menjunjung tinggi dan meningkatkan nilai Patriotisme terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Adapun yang bertindak sebagai petugas Upacara diantaranya Pasandi Kodim 0104/Atim Lettu Inf Suriawan sebagai Perwira Upacara, Danramil 16/Peudawa Kapten Inf M Agung BS selaku Komandan Upacara dan Pasi-4/Logistik Kapten Inf Widarmawan sebagai Inspektur Upacara. Sedangkan tiga personel pengibar bendera merah-putih merupakan perwakilan anggota Koramil 13/Peureulak Timur atas nama Serda Indra, Kopda Syah Andrianto dan Kopda Zaki Selamet. Sebagai Prajurit Sapta Marga, pengucapan butir-butir Sapta Marga yang dibacakan oleh Serda Eko Tri S turut menghiasi kegiatan Upacara pagi itu.
Dandim 0104/Aceh Timur Letkol Inf M. Iqbal Lubis melalui Pasi-4/Logistik menyampaikan apresiasi atas sinergitas yang telah dilaksanakan seluruh anggotanya, dimana telah mengaplikasikan nilai-nilai patriotisme warisan para pahlawan melalui Upacara Bendera yang dilaksanakan pagi ini. Dengan kata lain, selaku warga negara Indonesia kita wajib menghormati perjuangan Para Pahlawan dalam memperjuangkan Kemerdekaan Negara Indonesia dengan memberikan penghormatan melalui Upacara Bendera yang rutin dilaksanakan setiap hari Senin, sampainya.
Untuk itu, saya mengajak seluruh Prajurit TNI dan PNS Kodim 0104/Atim agar senantiasa menjaga dan meningkatkan nilai patriotisme kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia sebagai wujud kecintaan terhadap Tanah Air sebagai Tumpah darah Indonesia melalui Upacara Bendera yang rutin dilaksanakan, baik di setiap hari Senin maupun hari-hari besar lainnya, pungkas Kapten Widarmawan menyampaikan atensi dari orang nomor satu di Kodim 0104/Aceh Timur tersebut.
#GP-FIRMAN
#GP-FIRMAN
Tidak ada komentar:
Posting Komentar