Fadly-Asrul Bakal Memberikan Kemudahan Fasilitas Untuk Lansia - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Fadly-Asrul Bakal Memberikan Kemudahan Fasilitas Untuk Lansia

Kamis, Juni 07, 2018
Andil Lansia Dalam Mendidik Anak Cucu Tidak Bisa Dinilai Dalam Bentuk Apapun
Padang Panjang(SUMBAR).GP- Setiap generasi muda itu harus menyangi dan menyantuni para orang tua (lansia). Maka tidaklah berlebihan jika Fadly – Asrul terpilih sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang Panjang, selain merangkul dan mengajak para pemuda/i untuk bersama-sama membangun kota julukan Serambi Mekah itu, salah satu yang menjadi perhatian mereka adalah tentang pelayanan terhadap laki-laki dan perempuan lanjut usia terutama pelayanan tentang kesehtan. Kepada mereka, jika sakit, bisa dijemput dokter, petugas, ambulance atau didatangi ke rumah. Juga mengupayakan kegiatan kesehatan membahagiakan lansia. Serta, memotivasi warga untuk memberi prioritas lansia dalam banyak urusan dan keseharian.

“Membahagiakan Lansia, adalah bagian terpenting dalam membangun Kota Padang Panjang, karena dari andil mereka mendidik anak cucu selaku generasi penerus, maka terwujudlah pembangunan Kota  Padang  Panjang yang sama kita cintai ini, dan itu jelas tiadak bisa dinilai dalam bentuk apapun. Maka sudah sewajibnya bagi kita untuk menyantuni dan menyangi lansia yang ada di Kota Serambi Mekah ini,” sebut Paslon Wako Padang Panjang dengan nomor urut 4, Fadly - Asrul saat berbincang dengan www.goparlement.com baru-baru ini.

Karena, kata Fadly Amran, menjadi tua itu sebuah kepastian. Prosesnya akan dilalui semua orang, yang dimulai dari penurunan fisik dan kognitif. Penurunan kemampuan panca indera terhadap daya tangkap audio maupun visual dan seterusnya. Pertanyaannya, kata Ketua KNPI Sumbar ini, pernahkan kita membayangkan sejenak bagaimana nasib kita di saat lansia di tengah kota yang tidak pernah direncanakan bagi kaum lansia?

“Maka program pembangunan kota juga harus memberi ruang bagi lansia untuk menikmati hari tuanya. Pemerintah harus memberi kemudahan fasilitas  bagi warga lansia sebagai bukti-bakti dan penghormatan kepada perjuangan mereka terhadap perkembangan kota ini,” ujar tokoh muda yang energik ini.

Untuk itu Fadly Amran telah menyiapkan konsep dan program untuk menjadikan Padang Panjang itu sebagai Kota Sayang Lansia, dimulai dari memberikan layanan khusus dan posisi terhormat kepada para lansia sebagai warga kota. Perhatian tersebut, bisa berupa, tiket transportasi seumur hidup, layanan kesehatan gratis, kartu diskon, insentif pajak, dan sebagainya.

“Kita akan wujudkan sistem pelayanan kesehatan terpadu yang mudah dijangkau oleh para lansia saat akan mengecek kesehatan, rawat jalan, hingga rawat inap. Kemudian, meramaikan tempat ibadah sebagai ruang interaksi sebaya mereka dalam mengisi kehidupan religius melalui kegiatan pengajian. Menyediakan taman-taman untuk rileksasi dan mendukung kegiatan-kegiatan lain yang memberi terapi bagi kesehatan fisik dan mental para lansia di kota ini. Tentunya kota yang sayang lansia akan menjaga keselarasan dengan alam sekitar, dan memberikan harapan kualitas hidup yang lebih baik bagi lansia di masa depan,” pungkasnya.

#GP-RIFKI/RED.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS