Dinas Kesehatan Provinsi Sumbar Beri Pelayanan Kesehatan ke Daerah Terpencil - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Dinas Kesehatan Provinsi Sumbar Beri Pelayanan Kesehatan ke Daerah Terpencil

Rabu, April 18, 2018
SUMBAR.GP- Salah satu program unggulan Dinas Kesehatan dibawah kepemimpinan dr Hj Merry Yuliesday adalah pelayanan 'MARS'. 

Program ini adalah melakukan Pelayanan Kesehatan ke Daerah terpencil seperti yang baru dilaksanakan di Kabupaten Pasaman Timur tepatnya di daerah Muaro Sungai Lolo Pasaman Timur, Minggu-Senin (15 s/d 16 April 2018) lalu. 

Kegiatan tersebut di Support Pemerintah Kabupaten Pasaman dan jajaranya yang langsung dipimpin oleh  Bapak H Yusuf Lubis dan Wakil Bupati bersama rombongan SKPD di Kabupaten Pasaman Timur. 

Sekilas tentang Nagari Muaro Sungai Lolo memiliki enam ke Jorongan yaitu 1 Muaro, 2 Sungai Lolo, 3 Pangian, 4 Rotan Getah, 5 Pertemuan, 6 Sopan, 90 persen mata pencaharian mereka adalah Petani Gambir. Memiliki sekitar 6 ribu jumlah penduk 

“Dinas Kesehatan Provinsi Sumbar dengan program MARS telah bemberikan pelayan kesehatan, seperti pelayanan penyakit jantung, penyuluhan terhadap ibu hamil serta menghadirkan 28 Dokter umum dan sepesialis kedareah ini,” sebut dr Hj Merry Yuliesday, kemaren

Kemudian, Ikatan Dokter Indonesia (IDI)  Wilayah Provinsi Sumatera Barat juga hadir di Muaro Sungai Lolo untuk memberikan pelayanan kesehan.

Untuk kegiatan tersebut dihadiri oleh sekitar 750 orang penduduk yang melakukan pengobatan secara gratis juga hadir Ketua IDI Wilayah SumbardrPom Harry Satria SpOg-K, bersama teman teman sejawat, dari Provinsi Kadis Kesehatan Provinsi Sumatera Barat dr Hj Merry Yuliesday, MARS, Kasie Kesehatan Keluarga dan Gizi dr. Fionaliza, MKM, dan Subbag Hukum Kepegawaian dan Umum, Mulkani Fitri, SH, Kasie Promosi dan Pemberdayaan Masyarakat Desra Elena, MKM dan Staf Dinas Kesehatan Provinsi serta Kadis Kesehatan Pasaman Timur Amdarisman,SKM,SH,M.Kes.

#GP-003/rel

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS